Blogger Tips and TricksLatest Tips And TricksBlogger Tricks

Senin, 22 Desember 2014

OPS LILIN LODAYA 2014 SERENTAK DIMULAI 24 DESEMBER 2014 PUKUL 00.00 WIB

Hari Selasa, 23 Desember 2014 Pukul : 08.00 Wib s/d 09.30 wib Polres Banjar melaksanaan Apel Gelar Pasukan Ops Lilin Lodaya – 2014 Tingkat Polres Banjar, yang bertindak selaku Pimpinan Apel oleh Wali Kota Banjar Hj. ADE UU SUKAESIH, S.IP,M.Si.. Pada Apel Gelar Pasukan Ops Lilin Lodaya – 2014 Tingkat Polres Banjar ini di ikuti oleh segenap Stake Holder Kota Banjar dan elemen-elemen lain diantaranya yang berlaku sebagai pasukan apel diantaranya: 1 ( satu ) Regu Sub Den Pom Kota Banjar, 1 ( satu ) Peleton Yonif 323 Raider, 1 ( satu ) Peleton Kodim 0613 Ciamis, 1 ( satu ) Peleton Dalmas Polres Banjar, 1 ( satu ) Peleton Gabungan Staf Polres Banjar, 1 ( satu ) Peleton Sat Lantas Polres Banjar, 1 ( satu ) Peleton Bhabinkamtibmas Polres Banjar, 1 ( satu ) Peleton Gabungan Polsek Jajaran, 1 ( satu ) Peleton Gabungan Sat Reskrim / Sat Intelkam, 1 (satu ) Peleton Dishub Kota Banjar, 1 (satu ) Peleton Sat Pol PP Kota Banjar, 1 (satu ) Peleton Gabungan Rapi, Orari, Kesehatan dan 1 ( satu ) Peleton Saka Bhayangkara se-Kota Banjar.

Apel Gelar Pasukan Ops Lilin Lodaya – 2014 Tingkat Polres Banjar dilanjutkan pemeriksaan pasukan oleh Forum Konsultasi Daerah ( FKD ) Pemerintah Kota Banjar, dalam amanatnya Walikota Banjar menegaskan "Mari kita tingkatkan sinergi Polri dengan Instansi terkait yang sudah terjalin dengan sangat baik dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman pada perayaan Natal Tahun 2014 dan Tahun Baru 2015 khususnya diwilayah Kota Banjar agar senantiasa kondusif".

Perayaan Natal dan Tahun Baru oleh masyarakat secara universal dirayakan melalui kegiatan ibadah agama di gereja-gereja, perayaan pergantian tahun maupun rekreasi di tempat-tempat wisata. Kegiatan tersebut akan mempengaruhi atau meningkatkan mobilitas manusia dengan menggunakan berbagai sarana angkutan, baik angkutan darat, laut maupun udara, terutama menjelang, pada saat dan setelah Natal Tahun 2014 dan Tahun Baru 2015.

konsentrasi massa pada saat perayaan Natal dan tahun baru akan terjadi di tempat ibadah, tempat hiburan, tempat wisata, rekreasi, gedung pertemuan, pusat kota, hotel dan tempat-tempat lainnya yang digunakan untuk perayaan. Situasi seperti ini dapat menimbulkan kerawanan terjadinya potensi
gangguan, ambang gangguan hingga gangguan nyata berupa terjadinya gangguan Kamtibmas.

Kota Banjar merupakan kota lintasan tempat wisata ke Pangandaran dan lintasan baik dari Jakarta ke Jawa Tengah maupun sebaliknya sehingga pada hari-hari tertentu menjadi jalur ramai wisata baik yang berasal dari wisatawan domestik maupun asing yang berakibat kepada kemacetan lalu lintas, kecelakaan lalu lintas serta meningkatnya kejahatan konvensional. Kondisi cuaca wilayah Kota Banjar pada umumnya mengalami curah hujan yang tinggi dapat mengakibatkan terjadinya banjir dan tanah longsor serta mengganggu aktifitas masyarakat sehari-hari maupun kegiatan ibadah. Untuk mewujudkan perasaan aman bagi warga masyarakat Kota Banjar yang merayakan Natal Tahun 2014 dan Tahun baru 2015, maka Polres Banjar bersama seluruh jajarannya bekerja sama dengan Instansi terkait serta dukungan komponen masyarakat lainnya. Polres Banjar melelaksanakan Operasi Lilin Lodaya 2014 ini dimulai pada hari Rabu tanggal 24 Desember 2014 s/d 02 Januari 2015  dalam rangka memelihara Kamtibmas dan memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat.

0 komentar:

Posting Komentar

    Pengunjung Ke

    Kritik dan Saran dari anda adalah Suatu Penghargaan bagi kami, tanpa kritik dan saran dari pembaca kami tidak akan menjadi sebaik ini...... Terimakasih (Admin: Humas Polres Banjar)